Sabtu, 11 Juni 2011

KENAIKAN KELAS, CAPING DAY DAN PELEPASAN SISWA PKL

KEGIATAN AKHIR TAHUN PERLAJARAN 2010/2011

Gedung Sekolah Menengah Kejuruan Kesehatan, di Jalan Ngurah Rai Nomor 27 Semarapura
Hari ini tanggal 11 Juni 2011, SMK Kesehatan Panca Atma Jaya melaksanakan kegiatan kenaikan kelas untuk tahun yang ke II. Sementara kegiatan Caping Day dan Pelepasan Siswa PKL baru yang pertama kalinya.
Merupakan kebanggan yang luar biasa, karena kali yang pertama pula dilakukan pemberian bea siswa bagi peraih peringkat umum I,II dan ketiga, dalam bentuk pembebasan uang SPP selama 1 semester(enam bulan). Ini merupakan bentuk apresiasi yang luar biasa dari pengelola sekolah dalam memotivasi siswa untuk belajar lebih giat lagi.
Dalam rangka mematangkan kompetensi bagi siswa, hari ini pula secara simbolis siswa kelas XII dilepaskan oleh pihak sekolah untuk untuk melakukan PKL di Puskesmas se kabupaten Klungkung selama 2 minggu. Selanjutnya akan dilakukan PKL di RSUD Klungkung selama 10 minggu. Sehingga secara kumulatif siswa akan PKL selama 12 minggu atau 3 bulan secara terus menerus. Dan persis tanggal 1 Oktober 2011, siswa akan kembali mengikuti pelajaran sebagaimana biasa, guna menyongsong pemantapan ujian sekolah maupun ujian nasional serta ujian kompetensi.
Dengan demikian, tidak perlu ada keraguan lagi akan kompetensi yang dimiliki oleh siswa SMK Kesehatan Panca Atma jaya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar